Kumpulan Aneka Makanan Praktis Indonesia

Resep Ikan Goreng Tepung Renyah

Resep Ikan Goreng Tepung Renyah Crispy pakai panir. Masakan kuliner ikan dgn cara membuat yg gampang, ya dengan tepung panir, sehingga enak & crispy. makanan ikan ini cukup kaya loh atas mineral, belum lagi kalo di cocol mayonaise yg sudah kita bumbui makin enak, renyah & gurih, pokoknya lengkap dehh. Ikan dengan kandungan gizi yg besar sangat baik untuk tubuh kita, apalagi untuk si kecil yang sedang tumbuh, katanya untuk perkembangan otaknya sangat baik, oleh sebab itu RESEP4 mencoba menyodorkan Ikan Goreng Tepung yang pastinya renyah garing.
Resep Ikan Goreng Tepung
Resep Ikan Goreng Tepung yg Renyah
sebetulnya cara membuat Ikan Goreng Tepung yang Renyah ini hampir sama dgn ayam goreng crispy yang pernah admin tulis sebelumnya, namun disini bahan ikan lah yang menjadi pemeran utamanya. Silahkan coba saja resep ini dirumah ya.

Bahan bumbu :

  • 300 gram fillet ikan John dory
  • 1 siung bawang putih, diparut
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • Secukupnya minyak goreng
Bahan Pelapis Resep Ikan Goreng Tepung :

100 gram tepung terigu
2 sendok makan tepung beras
1 sendok teh bawang putih bubuk
¼ sendok teh jahe bubuk
½ sendok teh merica bubuk
½ sendok teh soda kue
1 sendok teh garam
Secukupnya air

- Campurkan bahan menjadi satu sampai kental, simpan


Bahan Saus :

150 ml mayones botolan
20 gram paprika hijau, cincang halus
½ sendok teh mustard pasta
1 sendok makan air jeruk lemon
½ sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam

- Bahan-bahan saus campurkan jadi satu, simpan


Pelengkap:

daun selada
Proses Cara membuat Ikan Goreng Tepung
  1. - Untuk ikan, pertama Lumuri fillet ikan dengan bawang putih, air jeruk, merica dan garam sampai rata.

  2. - Kemudian Celupkan fillet ikan tadi ke dalam adonan pelapis yang telah kita buat.
  3. - Terakhir Goreng di minyak panas yangbanyak sampai kuning keemasan. Angkat. selesai dech Resep Ikan Goreng Tepung nya.

soo bunda Silahkan sajikan dengan saus mayonaise buatan sendiri yang sudah diramu sedemikian rupa yang rasanya enak, dan Fillet Ikan Goreng Tepung tadi rasanya renyah dengan bumbu yang pas. suka akan resep Ikan Goreng Tepung Renyah ini?, silahkan aktion saja.


keterangan masakan
Durasi Lama masak : 40 Menitan, Porsi: 4 Orang ,
Kandungan Kalori : 198 Kalori

Resep Ikan Goreng Tepung Renyah Crispy

penulis

Tags :
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Parfum Online

Berkaitan Resep Ikan Goreng Tepung Renyah

Free hit counters